KNPI Sulsel Sukses Dalam Webinar Pendidikan

MAKASSAR---Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Selatan (Sulsel) sukses dalam kegiatan webinar pendidikan yang digelar Jumat, (5/6) hari ini.

DPD I KNPI Sulsel menyebutkan, kegiatan mereka diikuti sekira 1.700 lebih peserta dari seluruh nusantara bahkan negara tetangga, Malaysia ikut menyambut dengan antusias.

Ketua KNPI Sulsel Andi Arham Basmin, mengungkapkan, Webinar Pendidikan yang mereka laksanakan mengangkat tema "Kegiatan Belajar Mengajar di Era New Normal".

Kegiatan ini menghadirkan pembicara, Wakil Bupati Enrekang, Asman AS, Ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI), Muhammad Ramli Rahim, Dekan FTI UMI, Dr. Zakir Sabara dan Dekan Fakultas Psikologi UNM, Prof. Muhammad Jufri,.

Sementara, dua orang penanggap dari kegiatan ini, Ketua DPD AMPI Sulsel, Aksara Alif Raja, dan Ketua Pemuda Muhammadiyah Sulsel, Elly Oschar.

"Hal ini menjadi urgent untuk dibahas sebagai bentuk kepedulian terhadap pendidikan ditengah pandemi Covid-19. Pendidikan menjadi hal utama dalam pandemi Covid-19 dimana untuk generasi bangsa kita kedepan," ujar Arham Basmin, dalam acara ini.

"Tentu kita harap dengan adanya tema ini dan menghadirkan para narasumber yang berkompeten bisa menjadi acuan para tenaga pendidik untuk memaksimalkan kinerjanya di tengah pandemi," lanjutnya.

Ketua KNPI Sulsel ini pun mengucapkan permohonan maaf atas segala kekurangan dari kegiatan ini. Namun ia juga mengatakan jika Webinar ini akan berlanjut dengan melihat situasi dan kondisi kedepan.

"Insha Allah, kalau memang masih sangat dibutuhkan kita akan buat lanjutannya." Tandasnya. Terima kasih saya haturkan buat semuanya," kuncinya.

Dari kegiatan ini, seluruh peserta sangat memberi apresiasi atas kegiatan yang di gelar oleh DPD I KNPI Sulsel. Menurut mereka, kegiatan ini sangat dibutuhkan dengan situasi saat ini.

"Semoga dengan ada ya webinar ini, peserta didik lebih bersemangat dalam mencari ilmu serta untuk pendidik dapat lebih kreatif dalam menciptakan model pembelajaran sehingga pendidika di indonesia lebih maju," ujar Ambarwati.

"Kegiatan-kegiatan semacam ini harus terus diperbanyak disamping bisa menambah wawasan juga bisa menjalin silaturrahim komponen bangsa," kata H. Muliadi.(Che)
Share on Google Plus

1 comments: